Seleksi CASN Formasi PPPK Kabupaten Bombana Tahun 2023 Dilaksanakan Mulai Besok, Sebanyak 2089 Peserta Akan Tes CAT

Lokasi Pelaksanaan Tes CAT CASN PPPK Bombana Tahun 2023. Foto/Hir

Rumbia BombanaNews.Com – Dalam rangka penyelenggaraan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) formasi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Bombana tahun 2023, tercatat sebanyak 2089 peserta telah mendaftar. Adapun rinciannya, peserta terbagi menjadi tenaga guru sebanyak 426 orang, tenaga kesehatan sebanyak 567 orang, dan tenaga teknis sebanyak 1096 orang.

Kepala Bidang, Pengadaan, Pensiun Informasi dan Kesejahtraan Aparatur BKPSDM Bombana, Mansur Sigia menyebutkan Sehubungan dengan dilaksanakannya seleksi CASN formasi PPPK Kabupaten Bombana pada tanggal 16 November hingga 25 November 2023, lokasi ujian terletak di Laboratorium CAT BKPSDM Bombana, dengan menggunakan aula Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Bombana.

Dalam menjalankan tugasnya, panitia seleksi daerah diharapkan bekerja sama dan saling bertanggung jawab guna menjamin kelancaran pelaksanaan seleksi ini sesuai dengan harapan bersama.

Menariknya, pelaksanaan seleksi CASN formasi PPPK Kabupaten Bombana kali ini mengadopsi metode tilok mandiri instansi, menjadi terobosan baru bagi pemerintah setempat.

Bacaan Lainnya
Klik Pada Gambar Untuk Mengakses Informasi Penerimaan CPNS Tahun 2024 Di Lingkup Pemerintah Kabupaten Bombana.https://bombananews.com/pengumuman-pelaksanaan-pendaftaran-cpns-tahun-2024-di-lingkup-pemerintah-kabupaten-bombana/

Sebelumnya, penerimaan selalu dilakukan melalui beberapa periode dengan menggunakan tilok mandiri BKN atau melalui metode cost sharing dengan Pemerintah Kabupaten Kolaka.

Untuk memastikan keberlangsungan kegiatan seleksi, panitia menegaskan bahwa seluruh proses seleksi bersifat transparan dan akuntabel.

“Peserta dihimbau agar tidak mempercayai oknum-oknum yang menjanjikan bantuan dalam proses kelulusan. Peserta diingatkan bahwa keberhasilan mereka sepenuhnya tergantung pada usaha dan doa pribadi masing-masing,” Pungkasnya.

Dengan demikian, diharapkan para peserta seleksi CASN formasi PPPK Kabupaten Bombana dapat menjalani proses ini dengan penuh integritas dan semangat, serta memahami bahwa tidak ada jaminan kelulusan selain dari upaya dan doa mereka sendiri. Semoga, pelaksanaan seleksi ini berlangsung sukses dan menghasilkan penerimaan ASN yang berkualitas untuk mendukung pembangunan daerah ini.

Buka Informasi Selengkapnya di Sini..https://bit.ly/PENGUMUMAN_JADWAL_SELEKSI_PPPK_BOMBANA_2023

Penulis : HIR

Pos terkait