SEPAK BOLA-Turnamen Euro 2024 kini memasuki babak menegangkan urat leher bagi para penggemar sepak bola dunia. 8 Tim berhasil mengamankan posisi 8 besar usai melewati rintangan dibabak pengisihan. Tim pertama adalah Tuan Rumah Timnas Jerman yang pertama mengunci loket perempat final yang disusul Swiss, Inggris, Spanyol, Portugal, Prancis, Belanda dan disusul oleh Turky.
Laga ini adalah pertandingan seru yang tidak boleh dilewatkan. Berikut adalah rincian pertandingannya :
Pertandingan pertama yang babak perempat final akan digelar adalah antara Spanyol berhadapan dengan The Panser, Jerman pada 6 Juli 2024 pukul 00:59 WIB. Kedua tim ini memiliki sejarah panjang dan prestasi gemilang di ajang internasional. Spanyol, dengan gaya permainan tiki-taka yang khas dan mengandalkan pemain muda, akan menghadapi kekuatan fisik dan disiplin taktik dari Jerman. Pertandingan ini diprediksi akan menjadi laga yang sangat menarik dan penuh kejutan.
Selanjutnya, pada 6 Juli 2024 pukul 04:00 WIB, Portugal akan berhadapan dengan Perancis. Portugal yang dikenal dengan bintang mereka, Cristiano Ronaldo, akan mencoba menaklukkan Perancis yang merupakan juara dunia 2018. Pertarungan ini diperkirakan akan menjadi salah satu laga paling ditunggu di turnamen ini, mengingat kualitas pemain dari kedua tim yang sangat mumpuni, belum lagi laga dengan taburan peman bintang lapangan hijau.
Kemudian, Pada 7 Juli 2024 pukul 00:59 WIB, Inggris akan melawan Swiss. Inggris, dengan talenta muda seperti Jadon Sancho dan Phil Foden, Jude Belligham, akan berusaha untuk menunjukkan kekuatan mereka di hadapan Swiss yang dikenal dengan pertahanan kokoh dan serangan balik tak diduga-duga.
Terakhir, pada 7 Juli 2024 pukul 04:00 WIB, Belanda akan bertanding melawan Turki. Belanda yang terkenal dengan permainan menyerang mereka, akan berhadapan dengan Turki yang seringkali mengejutkan dengan performa mereka yang tidak terduga. Laga ini akan menjadi ujian besar bagi kedua tim untuk menunjukkan kemampuan mereka di panggung besar Eropa.