BOMBANANEWS.COM — Kabupaten Bombana sebentar lagi akan merayakan Hari Ulang Tahunnya yang ke-21 pada tahun 2024. Pemkab baru-baru ini telah merilis logo dengan lambang bertema visual yang sarat makna.
Berdasarkan penjelasan yang dikutip dilaman resmi Pemda Bombana (PPIDUtama) loga menampilkan Identitas visual yang menggambarkan karakter khas Bombana yang ramah, harmonis, dan terus berkembang.
Berikut adalah penjelasan makna dari setiap elemen dalam logo tersebut:
1. Untaian Kain: Simbol Keluwesan dan Keramahan
Untaian kain dalam logo mencerminkan Bombana sebagai negeri yang ramah dan luwes. Elemen ini juga menyiratkan konektivitas yang kuat antara masyarakat, menunjukkan bagaimana berbagai elemen masyarakat Bombana saling terhubung dalam harmoni.
2. Ilustrasi Tugu Munajah: Lambang Persatuan dan Kerukunan
Tugu Munajah, yang menjadi bagian dari logo, melambangkan persatuan dan kerukunan masyarakat Bombana. Inspirasi ini lahir dari semangat persaudaraan Tanduale, nilai yang sangat dijunjung tinggi oleh masyarakat Bombana.
3. Motif Burisininta: Semangat Kemajuan dan Persatuan
Logo ini juga memuat siluet motif Burisininta, motif khas Bombana yang menggambarkan semangat masyarakat untuk maju dan berkembang. Motif ini mengedepankan nilai-nilai persatuan, saling menghargai, dan kerja sama demi masa depan Bombana yang lebih baik.
4. Pilihan Warna: Melambangkan Keanekaragaman dan Optimisme
Logo HUT ke-21 Kabupaten Bombana dihiasi dengan empat warna utama, masing-masing dengan makna mendalam:
Hijau: Simbol harmoni, keseimbangan, dan kedamaian.
Jingga: Mewakili semangat dan optimisme.
Kuning: Bermakna persatuan dan kebahagiaan.
Biru: Melambangkan kepercayaan diri dan profesionalisme.
Struktur logo yang repetitif dan terstruktur memberikan kesan kokoh dan seimbang. Ini mencerminkan sikap profesionalisme dalam membangun Kabupaten Bombana. Elemen-elemen dalam logo ini berfungsi sebagai representasi komitmen untuk menciptakan Bombana yang berkelanjutan, damai, dan penuh dengan semangat persatuan.
Dengan logo ini, HUT Kabupaten Bombana ke-21 menjadi momentum untuk memperkuat persatuan, menghargai keberagaman, dan melanjutkan pembangunan menuju masa depan yang lebih cerah.