BOMBANANEWS.COM- Kondisi masyarakat yang aman dan tertib menjadi tugas bersama oleh masyarakat apalagi jelang pesta demokrasi Pemilihan Umum 2024.
Ditengah kemajuan teknologi, masyarakat dengan mudah mengakses informasi baik bernilai positif maupun negatif. Informasi negatif atau tanpa konfirmatif dinilai dapat memicu terjadi perpecahan, namun jika beritanya bermuatan edukasi dan positif maka masyarakat yang majemuk akan harmoni.
Olehnya itu, Informasi-informasi yang bernilai positif sangat dibutuhkan untuk menjaga kamtibmas jelang pemilu. Kapolres Bombana, Roni Syahendra, SH.,S.I.K.,M.Si saat silaturrahmi bersama awak media di Bombana mengajak wartawan untuk mengedukasi masyarakat dengan produk berita yang menyejukan dan hindari berita-berita hoaks.
“Hadapi pesta demokrasi yang sebentar lagi kita hadapi ayo kiita jaga sinergitas sinergi, saling mendukung, kita sama-sama jaga keamanan daerah,” ucap Roni Syahendra, Senin (13 Agustus 2023).
Bacaan Lainnya
Dalam menentukan pilihan, Roni menegaskan bahwa perbedaan adalah biasa, namun keamanan harus dinomor satukan.
“Pilhan boleh beda. tapi keamanan harus tetap nomor satu karena akan banyak energi yang terbuang untuk meredam kalau kita tidak antisipasi dari sekarang,” tegasnya.
Penulis :HIR