Bombana Bakal Gelar Penginputan Evaluasi Mandiri KLA Tahun 2024 Mulai Tanggal 19-25 Juni

BOMBANANEWS.COM-Menindaklanjuti hasil Pertemuan Gugus Tugas KLA pada tanggal 4 April 2024 dan Rapat Tim Teknis Evaluasi KLA pada tanggal 15 Mei 2024, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Bombana akan melaksanakan Penginputan Evaluasi Mandiri Kabupaten Layak Anak (KLA) Tahun 2024.

Sebagaimana dikutip dalam suratnya, Drs. Abdul Rahman, M.Si, Kepala Dinas DP3A Bombana menjelaskan bahwa kegiatan ini akan berlangsung mulai tanggal 19 hingga 25 Juni 2024 di Ruang Bidang Pemenuhan Hak Anak DP3A Kabupaten Bombana, sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Evaluasi mandiri ini bertujuan untuk menilai dan meningkatkan upaya kabupaten dalam menciptakan lingkungan yang aman dan mendukung bagi anak-anak.

Bacaan Lainnya

Berikut adalah jadwal penginputan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait dengan operator Evaluasi Mandiri KLA setiap klaster:

Rabu, 19 Juni 2024

  1.  Dinas Perpustakaan
  2.  Dinas KOMINFO
  3.  Dinas Lingkungan Hidup
  4.  Dinas Perikanan
  5.  Dinas DUKCAPIL
  6.  Kantor KEMENAG

Kamis, 20 Juni 2024

  1.   Dinas Pertanian
  2.   Dinas PMD
  3.   Dinas Perindagkop
  4.   Dinas DIKBUD
  5.   Dinas DIKBUD
  6.   Badan Keuangan Daerah

Jumat, 21 Juni 2024

  1.   Inspektorat
  2.   Kantor Satpol PP
  3.   Dinas KETAPANG
  4.   BAPPEDA
  5.   Kantor PDAM

Senin, 24 Juni 2024

  1.  Badan Kesbangpol
  2.  Dinas Kesehatan
  3.  Dinas Kesehatan
  4.  Dinas PP dan KB
  5.  Sekretariat DPRD
  6.  BAPPEDA

Selasa, 25 Juni 2024

  1.   Dinas Perumahan
  2.   Dinas Sosial
  3.   BPBD
  4.   Unit PPA Polres
  5.   Bagian Hukum SETDA
  6.   Bagian Hukum SETDA

Dengan pelaksanaan evaluasi ini, diharapkan Kabupaten Bombana dapat terus meningkatkan kualitas layanan dan kebijakan yang mendukung pemenuhan hak-hak anak, sehingga dapat tercipta lingkungan yang lebih layak dan ramah anak.

Seperti yang ditegaskan oleh Man Arfa, Sekretaris Daerah Kabupaten Bombana pada rapat Evaluasi Tim Teknis Kabupaten Layak Anak Kabupaten Bombana beberapa waktu lalu bahwa untuk mencapai predikat Kabupaten Bombana Layak Anak, Maka semua pihak harus turun tangan.

“Untuk bisa mencapai KLA maka kita semua harus saling membahu, turun tangan memenuhi kriteria-kriteria yang disyaratkan dalam penilaian nantinya. KLA juga buka hanya sekadar nilai atau penghargaan, akan tetapi yang terpenting adalah anak-anak kita (Bombana) terlindungi dari segala bentuk kekerasan,” Tegas Man Arfa waktu lalu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *