BOMBANANEWS.COM- Sebanyak 733 peserta Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi Kabupaten Bombana mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT).
Seleksi ini merupakan bagian dari tahapan dalam proses rekrutmen CPNS tahun 2024. Informasi ini disampaikan oleh Dhany Saputra, S.Kom., selaku Analis SDM Aparatur Ahli Muda dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bombana.
“Pada Tanggal 1 November 2024, Tes SKD dengan menggunakan CAT dilakukan di Kendari untuk Seleksi CPNS Formas Kabupaten Bombana. Jumlah Peserta sesuai Pelamar berjumlah 733 orang (Data),” Jelas Dhany Saputra.
Tidak hanya di lokasi utama, seleksi CAT ini juga diikuti oleh beberapa peserta dari lokasi lain. Terdapat dua peserta yang melaksanakan tes di Bandung serta satu peserta di Bukit Tinggi, menyesuaikan domisili masing-masing calon.
Pemerintah Kabupaten Bombana telah secara resmi mengumumkan jadwal pelaksanaan SKD berdasarkan surat Ketua Panitia Seleksi CPNS Kabupaten Bombana dengan nomor 04/PANSEL-CASN/2024 yang diterbitkan pada 24 September 2024.
Proses pelaksanaan SKD menggunakan sistem CAT ini diatur oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) yang mengedepankan transparansi dan objektivitas dalam penilaian. Sistem CAT yang dikelola oleh BKN dinilai penting untuk menjaga integritas dan akurasi dalam proses seleksi nasional.
Pengumuman jadwal dan pelaksanaan SKD CPNS juga mengacu pada surat Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN nomor 6587/B-KS.04.01/SD/E/2024, yang dikeluarkan pada 7 Oktober 2024. Surat ini menetapkan jadwal resmi pelaksanaan SKD secara nasional, serta menegaskan bahwa seluruh instansi pemerintah yang menyelenggarakan seleksi CPNS harus mengikuti standar nasional demi menjamin kualitas rekrutmen ASN tahun ini.
Dengan adanya seleksi SKD ini, para peserta diharapkan dapat menunjukkan kompetensinya secara maksimal untuk memperebutkan formasi yang tersedia di Kabupaten Bombana.