BOMBANANEWS.COM-Pilkada Serentak 2024 memasuki tahapan pendaftaran calon kepala daerah pada 27 hingga 29 Agustus 2024. Hari pertama pendaftaran di KPUD Bombana menunjukkan suasana yang tenang dan terorganisir dengan baik, meskipun belum ada bakal calon yang terdaftar hingga siang hari.
Hingga pukul 13.00 Wita, KPUD Bombana masih memantapkan kesiapan untuk menyambut bakal calon yang ingin mendaftarkan diri sebagai Calon Bupati Bombana untuk periode 2024-2029.
Kantor KPUD telah dipersiapkan dengan baik, termasuk pemasangan tenda dan panggung khusus untuk pasangan calon dan rombongan.
Rombongan pengamanan yang terdiri dari anggota kepolisian dan Satpol PP terlihat berjaga di sekitar area pendaftaran.
Komisioner KPU Bombana, Desi Arisandi, menyatakan bahwa pada hari pertama pendaftaran belum ada bakal calon yang terkonfirmasi akan mendaftar. “Belum ada informasi terbaru mengenai pendaftar. Hingga saat ini, suasana masih sepi,” ungkap Desi.
Desi juga menambahkan bahwa tim pengamanan yang terlibat dalam proses ini meliputi anggota TNI, POLRI, dan Satpol PP. Pengamanan ketat ini bertujuan untuk memastikan proses pendaftaran berjalan dengan lancar dan aman bagi semua pihak yang terlibat.
Dengan berbagai persiapan yang telah dilakukan, KPUD Bombana siap menyambut calon-calon yang akan mendaftarkan diri dalam beberapa hari ke depan.