BOMBANANEWS.COM – Liverpool akhirnya memastikan diri menjadi juara Liga Inggris musim 2024/2025 setelah meraih kemenangan telak 5-1 atas Tottenham Hotspur Senin (28/4/2025) waktu dini hari. Bermain di Anfield, Liverpool sempat tertinggal lebih dulu lewat gol cepat Dominic Solanke di menit ke-12, namun mereka segera bangkit dan mendominasi jalannya pertandingan. Tambahan tiga poin ini membuat The Reds kini mengoleksi 82 poin dari 34 pertandingan.
Dengan sisa empat pertandingan lagi, Liverpool unggul 15 poin dari Arsenal yang berada di posisi kedua dengan 67 poin. Secara matematis, Arsenal sudah tidak mungkin lagi mengejar, sehingga Liverpool memastikan gelar juara lebih awal. Ini menjadi gelar Premier League pertama Liverpool sejak 2020, sekaligus mengukuhkan era baru dominasi mereka di kancah sepak bola Inggris.
Dalam laga tersebut, Liverpool membalas ketertinggalan dengan lima gol melalui aksi Luis Díaz (16′), Alexis Mac Allister (24′), Cody Gakpo (34′), Mohamed Salah (63′), serta gol bunuh diri Destiny Udogie (69′). Serangan cepat, pressing ketat, dan efektivitas di depan gawang menjadi kunci kemenangan meyakinkan Liverpool malam tadi.
Konsistensi menjadi kekuatan utama Liverpool musim ini. Dikutip dari statistik permainan di laman Bola.com Dari 34 pertandingan, mereka menang 25 kali, seri 7 kali, dan hanya 2 kali menelan kekalahan. Baik bermain di kandang maupun tandang, Liverpool tampil luar biasa stabil. Performa ini tidak lepas dari peran penting para pemain bintang serta kedalaman skuad yang mumpuni.
Luis Dias menjadi salah satu pemain yang bersinar musim ini, selain sosok andalan lama seperti Mohamed Salah dan Virgil van Dijk. Penambahan energi muda dan pergantian taktik cerdas dari sang pelatih juga menjadi faktor krusial dalam perjalanan Liverpool menuju tangga juara.
Kemenangan ini juga menjadi pelecut semangat Liverpool untuk mengejar target lebih besa di ajang domestik lain dan kompetisi Eropa. Kesempatan ini tentunya akan menjadi motivasi ekstra bagi skuad untuk terus mempertahankan performa terbaik hingga akhir musim.
Sementara itu, Arsenal yang berada di posisi kedua harus mengakui keunggulan Liverpool. Meskipun sempat tampil solid, ketidakstabilan performa mereka di beberapa laga krusial membuat Arsenal kehilangan momentum dalam perburuan gelar. Newcastle, Manchester City, dan Chelsea kini hanya bisa bertarung memperebutkan posisi kedua dan tiket kompetisi Eropa.
Bagi para penggemar Liverpool, keberhasilan ini disambut dengan suka cita. Anfield dipenuhi sorakan kemenangan setelah peluit akhir berbunyi, dengan para pemain dan staf pelatih melakukan selebrasi di hadapan ribuan suporter yang memadati stadion. Suasana emosional mengiringi keberhasilan ini, mengingat perjalanan panjang tim sejak terakhir kali mengangkat trofi liga.
Dengan empat laga sisa, Liverpool akan bermain tanpa beban dan bisa memberikan kesempatan kepada beberapa pemain muda untuk tampil. Fokus kini bergeser pada upaya menyapu bersih sisa pertandingan dan mengakhiri musim dengan catatan terbaik sekaligus mengangkat trofi di depan publik Anfield.