BKPSDM Lakukan Observasi Kinerja Seluruh PPPK Di Bombana 

BOMBANANEWS.COM-Tim Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bombana melaksanakan kegiatan observasi kepada Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024. Tim BKPSDM yang terdiri dari beberapa analis dan pejabat fungsional terkait, turun langsung ke lapangan untuk melakukan penilaian dan evaluasi terhadap kinerja PPPK di wilayah Kabupaten Bombana.

Pada Rabu 7 Agustus, Observasi mulai dilaksanakan di Wilayah Zona Kabaena yang berlangsung selama 4 hari, dimulai dari tanggal 7 hingga 11 Agustus 2024. . Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk memastikan kinerja dan kualitas pelayanan dari para PPPK sesuai dengan standar yang telah ditetapkan.

Plt. Kepala BKPSDM Kabupaten Bombana, Deddy Fan Alva Slamet menyatakan bahwa observasi ini sangat penting untuk menilai sejauh mana para PPPK telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab mereka.

“Dan kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa para PPPK memiliki kompetensi dan kinerja yang baik serta mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Deddy Fan Alva Slamet.

Bacaan Lainnya

Diterangkan selama observasi, tim BKPSDM melakukan berbagai kegiatan penilaian, termasuk wawancara langsung dengan para PPPK, pengecekan administrasi, serta observasi langsung di lapangan. Selain itu, tim juga memberikan arahan dan bimbingan kepada para PPPK untuk meningkatkan kinerja mereka di masa mendatang.

Tim BKPSDM juga mengunjungi beberapa instansi pemerintah di Zona Kabaena untuk melihat secara langsung kondisi kerja dan fasilitas yang ada. Mereka berkomitmen untuk terus melakukan pembinaan dan pengembangan kepada para PPPK agar dapat bekerja secara optimal dan profesional.

Dengan adanya kegiatan observasi ini, diharapkan para PPPK di Wilayah Zona Kabaena dapat terus meningkatkan kinerja mereka dan memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Kabupaten Bombana.

“Kegiatan serupa akan terus dilaksanakan di wilayah-wilayah lain sebagai bagian dari komitmen BKPSDM dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di lingkungan pemerintahan,” pungkas Deddy Fan Alva Slamet.

Pos terkait