Agus Gumiwang Jadi PLT Ketua Umum Partai Golkar, Munas Digelar Tanggal 20 Agustus

BOMBANANEWS.COM-Dalam Rapat Pleno Partai Golkar yang berlangsung di DPP Golkar, Jakarta, Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) secara musyawarah mufakat disepakati sebagai pelaksana tugas (PLT) Ketua Umum menggantikan Airlangga Hartarto. Keputusan ini diambil setelah Airlangga memutuskan untuk mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum Partai Golkar.

Agus Gumiwang, yang sebelumnya menjabat sebagai Menteri Perindustrian, diamanatkan untuk memimpin partai hingga pemilihan ketua umum definitif dalam Musyawarah Nasional (Munas) mendatang. Dalam konferensi pers usai rapat pleno, Agus mengungkapkan bahwa Munas akan dilaksanakan pada tanggal 20 Agustus 2024. “Berdasarkan hasil pleno, Munas akan segera dilaksanakan pada tanggal 20 Agustus 2024,” ujarnya.

Keputusan ini merupakan langkah strategis bagi Partai Golkar dalam mempersiapkan diri menghadapi berbagai tantangan politik ke depan. Sebagai PLT Ketua Umum, Agus diharapkan mampu menjaga stabilitas internal partai serta memimpin Golkar dalam menyusun strategi politik yang solid.

Dengan latar belakang Agus Gumiwang yang kuat di pemerintahan dan partai, banyak yang berharap ia dapat membawa perubahan positif serta memperkuat posisi Golkar di kancah politik nasional.

Bacaan Lainnya

Dilansir dari laman Wikipedia, Dr. Agus Gumiwang Kartasasmita, M.Si. adalah Menteri Perindustrian dalam Kabinet Indonesia Maju periode 2019–2024.[2] Serta Agus menjadi Pelaksana Tugas Ketua Umum Partai Golkar sejak 13 Agustus 2024 menggantikan Airlangga Hartarto yang mengundurkan diri dari jabatannya.[3] Sebelumnya, ia menjabat sebagai Menteri Sosial menggantikan Idrus Marham sejak 28 Agustus 2018 hingga 20 Oktober 2019 dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat periode 2009–2014.

Pos terkait